BERITA & PERISTIWA

Taiwan Cycling Festival 2018

Dalam beberapa tahun terakhir, bersepeda menjadi salah satu aktivitas luar ruangan paling populer di Taiwan, dan Taiwan Cycling Festival merupakan perhelatan yang selalu dinanti oleh para peminat olahraga ini.

Rangkaian kegiatan dalam “Taiwan Cycling Festival” akan berfokus pada tur sepeda yang mengangkat keanekaragaman budaya lokal dari berbagai county dengan sarana transportasi yang dimiliki. Berlatarkan hamparan pegunungan serta perairan yang mempesona, para pesepeda dari seluruh dunia akan disuguhi dengan pengalaman bersepeda yang membuat rileks dan menyenangkan, sehingga mengendarai “kuda besi” bukan lagi sekadar olahraga, namun juga menjadi aktivitas holistik untuk jiwa dan raga.

Berbagai aktivitas menarik telah disiapkan dalam festival ini, seperti pada pelaksanaannya tahun lalu yang menyertakan rute menantang dan kompetitif sejauh 80 km dari Danau Sun Moon hingga Tataka, serta rute yang lebih santai dan menyenangkan dengan mengelilingi danau (30 km) sebanyak dua putaran. Sejumlah aktivitas yang diselenggarakan antara lain King of Mountain (KOM) Challenge, yang merupakan ajang bagi para pembalap profesional untuk unjuk kebolehan melewati rute menanjak mulai dari pesisir Hualien sampai Wuling (lokasi jalan raya tertinggi di Taiwan), dan Formosa 900, sebuah perjalanan selama sembilan hari mengelilingi pulau secara berkelompok.

Waktu pelaksanaan

Juli – Oktober

Info selengkapnya

Dalam beberapa tahun terakhir, bersepeda menjadi salah satu aktivitas luar ruangan paling populer di Taiwan, dan Taiwan Cycling Festival merupakan perhelatan yang selalu dinanti oleh para peminat olahraga ini.

Rangkaian kegiatan dalam “Taiwan Cycling Festival” akan berfokus pada tur sepeda yang mengangkat keanekaragaman budaya lokal dari berbagai county dengan sarana transportasi yang dimiliki. Berlatarkan hamparan pegunungan serta perairan yang mempesona, para pesepeda dari seluruh dunia akan disuguhi dengan pengalaman bersepeda yang membuat rileks dan menyenangkan, sehingga mengendarai “kuda besi” bukan lagi sekadar olahraga, namun juga menjadi aktivitas holistik untuk jiwa dan raga.

Berbagai aktivitas menarik telah disiapkan dalam festival ini, seperti pada pelaksanaannya tahun lalu yang menyertakan rute menantang dan kompetitif sejauh 80 km dari Danau Sun Moon hingga Tataka, serta rute yang lebih santai dan menyenangkan dengan mengelilingi danau (30 km) sebanyak dua putaran.  Sejumlah aktivitas yang diselenggarakan antara lain King of Mountain (KOM) Challenge, yang merupakan ajang bagi para pembalap profesional untuk unjuk kebolehan melewati rute menanjak mulai dari pesisir Hualien sampai Wuling (lokasi jalan raya tertinggi di Taiwan), dan Formosa 900, sebuah perjalanan selama sembilan hari mengelilingi pulau secara berkelompok.

Waktu pelaksanaan: Juli – Oktober

Info selengkapnya:  https://taiwanbike.tw/