BERITA & PERISTIWA

Lima taman tematik di Taiwan yang wajib Anda kunjungi

Ada lima taman hiburan populer dari utara hingga selatan di Taiwan. Setiap taman hiburannya memiliki ciri khas masing-masing dan merupakan tempat favorit bagi kalangan dewasa atau anak-anak!

Taman tematik desa Leofoo adalah taman yang mengusung tema safari dan rekreasi, yang juga dikenal sebagai “Disneyland Taiwan”. Taman tematik ini dibagi menjadi empat tema utama yaitu, Dunia Liar di Amerika Barat (The Wild West), Samudra Pasifik Selatan (South Pacific), Dunia Hewan Liar Afrika (African Tribe) dan Istana Arab (Arabian Palace). Ada banyak fasilitas rekreasi yang menyenangkan di taman bertema ini, termasuk “Rajawali Menjerit”, yang merupakan salah satu dari dua fasilitas taman rekreasi yang mengagumkan di dunia, dan satu-satunya di Asia. Selain itu, permainan “Berperahu di Aliran Deras melalui Ngarai Besar” adalah sungai buatan terbesar di Taiwan. Rekreasi “Petualangan di Gunung Berapi” dan lainnya juga telah menjadi rekreasi favorit di sana. Selain itu, ada pertunjukan teater yang dapat dijadikan selingan setelah menikmati atraksi yang menegangkan. Anda bisa bersantai sambil menonton pertunjukan. Anda juga dapat menemukan satu-satunya taman safari dengan berbagai satwa liar di alam terbuka. Anda dipersilakan untuk mengunjungi taman safari ini.

INFORMASI
Ciri khas: Atraksi “Rajawali Menjerit”, Atraksi “”Berperahu di Aliran Deras melalui Ngarai Besar”, Atraksi “Petualangan di Gunung Berapi”, Taman Safari
Harga tiket: NT$999 per orang
Jam operasional: 09:00 – 17:00
Umur: 3 tahun ke atas
Alamat: No. 60, Gongzigou, Kampung Renan, Kota Guanxi, Willayah Hsinchu
Transportasi: Naik kereta api ke stesen Zhongli, kemudian naik bus Hsinchu yang langsung ke Taman Tematik Kampung Leofoo.

Taman Bermain Lihpao adalah taman air dan daratan dengan tema balapan mobil dan pusat perbelanjaan di Taiwan tengah. Taman ini memiliki berbagai fasilitas hiburan. Salah satu taman hiburan air “Teluk Mala” memiliki kolam arus buatan yang disebut “Tsunami”, dengan gelombang 2,4 meter setiap 90 detik. Ini adalah rekor untuk arus tertinggi yang bisa naik hingga 3 meter.

Selain itu, ada atraksi “Gravity Max” yang terletak di dalam “Discovery World” yang dirancang dengan rel yang rusak, dan dikenal dengan menara jatuh (Drop Tower) berdesain 360 °. Menara ini adalah fasilitas atraksi horor kelas dunia. Jangan mencoba atraksi ini jika jantung Anda tidak cukup kuat!

Selain atraksi yang menyenangkan, Taman Bermain Lihpao juga memiliki pertunjukan Karnaval Hutan kelas dunia, pertunjukan bertema animasi POPA, drama musikal di Teater Teater Rhythm dan masih banyak lagi yang dapat dinikmati.

Jika Anda tidak tertarik dengan atraksi yang memicu adrenalin, Anda bisa mengunjungi mal di sebelah Taman Bermain Lihpao untuk memuaskan hobi berbelanja Anda!

INFORMASI
Ciri khas: Atraksi “Gravity Max”, berperahu dalam hutan rimba, Karnival Hutan Rimba, “Tsunami di Mala Bay”
Harga tiket: NT$ 800 per orang
Jam operasional: 9:00 – 17:30
Umur: Berumur 3 tahun ke atas
Alamat: No. 8, Jalan Furong, Kawasan Houli, Bandar Taichung.
Transportasi: Naik kereta api ke Taichung, kemudian naik bus Fengyuan dan turun di Stesen Taman Bermain Lihpao.

Kampung Budaya Jiuzu adalah taman rekreasi bertema budaya dari sembilan suku asli Taiwan. Taman ini memiliki taman Eropa yang terdiri dari bangunan bergaya Barok dan taman bunga yang indah. Selain itu, ada pula area budaya asli yang memamerkan bangunan dan pertunjukan penduduk asli, serta berbagai fasilitas bermain. Anda dapat menikmati berbagai budaya tradisional seperti menumbuk mochi, membentuk tembikar, menenun, dan lainnya di kawasan penduduk asli. Anda juga dapat naik kereta gantung untuk mencapai Danau Matahari Bulan dan menikmati pemandangan Danau Matahari Bulan yang mempesona. Tak hanya itu, Anda juga memiliki kesempatan untuk menikmati pemandangan Danau Matahari Bulan yang lebih romantis selama musim bunga Sakura.

Untuk fasilitas taman hiburan yang terpopuler dan menarik, tersedia roller-coaster dan menara merosot (Drop Tower) yang tinggi. Semua fasilitas permainan ini dapat Anda nikmati dengan mengunjungi Kampung Budaya Jiuzu.

INFORMASI
Ciri khas: Bangunan bercirikan suku asli Taiwan, kereta kabel Danau Matahari Bulan, Perayaan Bunga Sakura
Harga tiket: NT $ 780 per orang
Jam operasional: 9:00 – 17:00 (hari biasa), 9:00 – 17:30 (hari libur)
Umur: Berumur 3 tahun dan ke atas
Alamat: No. 45, Jalan Jintian, Kampung Dalin, Bandar Yuchi, Wilayah Nantou, 55544.
Transportasi:
Bus: Naik bus Guoguang ke Puli, kemudian naik bus Nantou ke Jiuzu.
Kereta api cepat (Taiwan High Speed Rail): Naik kereta api cepat ke Stasiun Taichung Wuri, kemudian naik bus Nantou ke Jiuzu.
Kereta gantung: Naik kereta gantung dari Danau Matahari Bulan ke Kampung Budaya Jiuzu.

Dunia Fantasi Janfusun mengusung tema dongeng, fantasi, kegembiraan dan menciptakan pengalaman atraksi yang berkualitas tinggi dan aman. Mesin Menara Pencakar Langit (Sky Jet) tersedia dengan rancangan khusus untuk anak-anak. Mesin ini adalah fasilitas bermain yang paling sesuai untuk anak-anak dan paling populer. Selain itu, ada pula Kincir yang dikenal sebagai Roda Ferris tertinggi di dunia, roller-coaster terbaik, dan fasilitas permainan lainnya seperti mobil petualangan, atraksi magnet, menara berputar, kereta bertema peri, kereta udara, dan sebagainya. Fasilitas hiburan lainnya mencakup lima teater utama, yaitu Teater Studio, Teater Dome, Teater 3D, Teater Raksasa dan Teater Luar Biasa.

INFORMASI
Ciri khas: Kincir, Kapal Selam Terbang G5, Muzium Janfusun, Negeri Dongeng Alice
Harga tiket: NT $ 799 per eorang
Jam operasional:17:00 – 22:00
Umur: Berumur 3 tahun ke atas
Alamat: No. 67, Dahukou, Kampung Yongguang, Bandar Gukeng, Wilayah Yunlin.
Transportasi: Naik kereta api ke Stasiun Kereta Api Douliu, kemudian naik bus Taixi ke Stasiun Dunia Fantasi Janfusun.

Taman Hiburan E-DA adalah taman hiburan bertema “Zaman Yunani” dan “pusat perbelanjaan outlet terbesar di seluruh Asia”. Saat ini, Taman Hiburan E-DA dibagi menjadi tiga area dan terhubung oleh kereta api dengan landasan tinggi. Tersedia berbagai fasilitas hiburan bertema di musim dingin dan musim panas di sana. Selain itu, ada 47 jenis fasilitas hiburan yang juga melengkapi Taman Hiburan E-DA sebagai fasilitas hiburan terbesar di Taiwan.

Saat ini, fasilitas hiburan terpopulernya adalah satu-satunya roller-coaster berkecepatan tinggi di Asia dan Kincir tertinggi di Taiwan. Tinggi roda Kincir berjarak 230 meter di atas permukaan laut dengan diameter 80 meter. Kincir ini memiliki 40 kabin dan mampu menampung 318 orang. Untuk setiap putarannya memerlukan waktu 18 menit dan Anda dapat menjelajahi pemandangan malam Kaohsiung yang indah dengan menaikinya.

INFORMASI
Ciri khas: Kincir E-DA, Kereta Api Tinggi, Roller-coaster
Harga tiket: NT $ 899 per orang, gratis untuk anak-anak di bawah 110 cm
Jam operasional: 09:00 – 17:00 (Senin-Kamis), 09:00 – 19:30 (Jumat-Minggu)
Umur: Berumur 2 tahun ke atas
Alamat: No. 10, Jalan Xuecheng Yiduan, bandar Kaohsiung.
Transportasi: Naik kereta api cepat ke Stasiun Zuoying, keluar dari Exit No. 2 dan pergi ke halte bus No. 5. Kemudian, naik Bus E-DA untuk menuju ke Taman Hiburan E-DA.

Ada lima taman hiburan populer dari utara hingga selatan di Taiwan. Setiap taman hiburannya memiliki ciri khas masing-masing dan merupakan tempat favorit bagi kalangan dewasa atau anak-anak!

1. Taman Tematik Desa Leofoo

Taman tematik desa Leofoo adalah taman yang mengusung tema safari dan rekreasi, yang juga dikenal sebagai “Disneyland Taiwan”. Taman tematik ini dibagi menjadi empat tema utama yaitu, Dunia Liar di Amerika Barat (The Wild West), Samudra Pasifik Selatan (South Pacific), Dunia Hewan Liar Afrika (African Tribe) dan Istana Arab (Arabian Palace). Ada banyak fasilitas rekreasi yang menyenangkan di taman bertema ini, termasuk “Rajawali Menjerit”, yang merupakan salah satu dari dua fasilitas taman rekreasi yang mengagumkan di dunia, dan satu-satunya di Asia. Selain itu, permainan “Berperahu di Aliran Deras melalui Ngarai Besar” adalah sungai buatan terbesar di Taiwan. Rekreasi “Petualangan di Gunung Berapi” dan lainnya juga telah menjadi rekreasi favorit di sana. Selain itu, ada pertunjukan teater yang dapat dijadikan selingan setelah menikmati atraksi yang menegangkan. Anda bisa bersantai sambil menonton pertunjukan. Anda juga dapat menemukan satu-satunya taman safari dengan berbagai satwa liar di alam terbuka. Anda dipersilakan untuk mengunjungi taman safari ini.

Informasi

Ciri khas: Atraksi “Rajawali Menjerit”, Atraksi “”Berperahu di Aliran Deras melalui Ngarai Besar”, Atraksi “Petualangan di Gunung Berapi”, Taman Safari

Harga tiket: NT$999 per orang

Jam operasional: 09:00 – 17:00

Umur: 3 tahun ke atas

Alamat: No. 60, Gongzigou, Kampung Renan, Kota Guanxi, Willayah Hsinchu

Transportasi: Naik kereta api ke stesen Zhongli, kemudian naik bus Hsinchu yang langsung ke Taman Tematik Kampung Leofoo.

2. Taman Bermain Lihpao

Taman Bermain Lihpao adalah taman air dan daratan dengan tema balapan mobil dan pusat perbelanjaan di Taiwan tengah. Taman ini memiliki berbagai fasilitas hiburan. Salah satu taman hiburan air “Teluk Mala” memiliki kolam arus buatan yang disebut “Tsunami”, dengan gelombang 2,4 meter setiap 90 detik. Ini adalah rekor untuk arus tertinggi yang bisa naik hingga 3 meter.

Selain itu, ada atraksi “Gravity Max” yang terletak di dalam “Discovery World” yang dirancang dengan rel yang rusak, dan dikenal dengan menara jatuh (Drop Tower) berdesain 360 °. Menara ini adalah fasilitas atraksi horor kelas dunia. Jangan mencoba atraksi ini jika jantung Anda tidak cukup kuat!

Selain atraksi yang menyenangkan, Taman Bermain Lihpao juga memiliki pertunjukan Karnaval Hutan kelas dunia, pertunjukan bertema animasi POPA, drama musikal di Teater Teater Rhythm dan masih banyak lagi yang dapat dinikmati.

Jika Anda tidak tertarik dengan atraksi yang memicu adrenalin, Anda bisa mengunjungi mal di sebelah Taman Bermain Lihpao untuk memuaskan hobi berbelanja Anda!

Informasi

Ciri khas: Atraksi “Gravity Max”,  berperahu dalam hutan rimba, Karnival Hutan Rimba, “Tsunami di Mala Bay”

Harga tiket: NT$ 800 per orang

Jam operasional: 9:00 – 17:30

Umur: Berumur 3 tahun ke atas

Alamat: No. 8, Jalan Furong, Kawasan Houli, Bandar Taichung.

Transportasi: Naik kereta api ke Taichung, kemudian naik bus Fengyuan dan turun di Stesen Taman Bermain Lihpao.

3. Kampung Budaya Jiuzu (sembilan suku asli)

Kampung Budaya Jiuzu adalah taman rekreasi bertema budaya dari sembilan suku asli Taiwan. Taman ini memiliki taman Eropa yang terdiri dari bangunan bergaya Barok dan taman bunga yang indah. Selain itu, ada pula area budaya asli yang memamerkan bangunan dan pertunjukan penduduk asli, serta berbagai fasilitas bermain. Anda dapat menikmati berbagai budaya tradisional seperti menumbuk mochi, membentuk tembikar, menenun, dan lainnya di kawasan penduduk asli. Anda juga dapat naik kereta gantung untuk mencapai Danau Matahari Bulan dan menikmati pemandangan Danau Matahari Bulan yang mempesona. Tak hanya itu, Anda juga memiliki kesempatan untuk menikmati pemandangan Danau Matahari Bulan yang lebih romantis selama musim bunga Sakura.

Untuk fasilitas taman hiburan yang terpopuler dan menarik, tersedia roller-coaster dan menara merosot (Drop Tower) yang tinggi. Semua fasilitas permainan ini dapat Anda nikmati dengan mengunjungi Kampung Budaya Jiuzu.

Informasi

Ciri khas: Bangunan bercirikan suku asli Taiwan, kereta kabel Danau Matahari Bulan, Perayaan Bunga Sakura

Harga tiket: NT $ 780 per orang

Jam operasional: 9:00 – 17:00 (hari biasa), 9:00 – 17:30 (hari libur)

Umur: Berumur 3 tahun dan ke atas

Alamat: No. 45, Jalan Jintian, Kampung Dalin,  Bandar Yuchi, Wilayah Nantou, 55544.

Transportasi:
Bus: Naik bus Guoguang ke Puli, kemudian naik bus Nantou ke Jiuzu.
Kereta api cepat (Taiwan High Speed Rail): Naik kereta api cepat ke Stasiun Taichung Wuri, kemudian naik bus Nantou ke Jiuzu.
Kereta gantung: Naik kereta gantung dari Danau Matahari Bulan ke Kampung Budaya Jiuzu.

4. Dunia Fantasi Janfusun

Dunia Fantasi Janfusun mengusung tema dongeng, fantasi, kegembiraan dan menciptakan pengalaman atraksi yang berkualitas tinggi dan aman. Mesin Menara Pencakar Langit (Sky Jet) tersedia dengan rancangan khusus untuk anak-anak. Mesin ini adalah fasilitas bermain yang paling sesuai untuk anak-anak dan paling populer. Selain itu, ada pula Kincir yang dikenal sebagai Roda Ferris tertinggi di dunia, roller-coaster terbaik, dan fasilitas permainan lainnya seperti mobil petualangan, atraksi magnet, menara berputar, kereta bertema peri, kereta udara, dan sebagainya. Fasilitas hiburan lainnya mencakup lima teater utama, yaitu Teater Studio, Teater Dome, Teater 3D, Teater Raksasa dan Teater Luar Biasa.

Informasi

Ciri khas: Kincir, Kapal Selam Terbang G5, Muzium Janfusun, Negeri Dongeng Alice

Harga tiket: NT $ 799 per eorang

Jam operasional:17:00 – 22:00

Umur: Berumur 3 tahun ke atas

Alamat: No. 67, Dahukou, Kampung Yongguang, Bandar Gukeng, Wilayah Yunlin.

Transportasi: Naik kereta api ke Stasiun Kereta Api Douliu, kemudian naik bus Taixi ke Stasiun Dunia Fantasi Janfusun.

5. Taman Hiburan E-DA

Taman Hiburan E-DA adalah taman hiburan bertema “Zaman Yunani” dan “pusat perbelanjaan outlet terbesar di seluruh Asia”. Saat ini, Taman Hiburan E-DA dibagi menjadi tiga area dan terhubung oleh kereta api dengan landasan tinggi. Tersedia berbagai fasilitas hiburan bertema di musim dingin dan musim panas di sana. Selain itu, ada 47 jenis fasilitas hiburan yang juga melengkapi Taman Hiburan E-DA sebagai fasilitas hiburan terbesar di Taiwan.

Saat ini, fasilitas hiburan terpopulernya adalah satu-satunya roller-coaster berkecepatan tinggi di Asia dan Kincir tertinggi di Taiwan. Tinggi roda Kincir berjarak 230 meter di atas permukaan laut dengan diameter 80 meter. Kincir ini memiliki 40 kabin dan mampu menampung 318 orang. Untuk setiap putarannya memerlukan waktu 18 menit dan Anda dapat menjelajahi pemandangan malam Kaohsiung yang indah dengan menaikinya.

Informasi

Ciri khas: Kincir E-DA, Kereta Api Tinggi, Roller-coaster

Harga tiket: NT $ 899 per orang, gratis untuk anak-anak di bawah 110 cm

Jam operasional: 09:00 – 17:00 (Senin-Kamis), 09:00 – 19:30 (Jumat-Minggu)

Umur: Berumur 2 tahun ke atas

Alamat: No. 10, Jalan Xuecheng Yiduan, bandar Kaohsiung.

Transportasi: Naik kereta api cepat ke Stasiun Zuoying, keluar dari Exit No. 2 dan pergi ke halte bus No. 5. Kemudian, naik Bus E-DA untuk menuju ke Taman Hiburan E-DA.